Menurut gw, film ini cukup wajib ditonton oleh remaja-remaja SMP dan SMA karena ceritanya sangat dekat dengan dunia remaja jaman sekarang, mulai dari bullying, labelling, persahabatan, kepercayaan, dan segala permasalahan yang sedang dialami remaja. Gw percaya remaja Indonesia cukup pintar untuk menangkap pesan dari setiap adegan dalam film ini. Tapi sepertinya, remaja indonesia sudah memiliki pemikiran kalo film animasi itu hanya untuk anak-anak, sedangkan mereka menganggap dirinya sudah "dewasa" dan tidak perlu lagi menonton film animasi. Padahal gw yang sudah berumur 22 tahun ini masih menganggap diri gw belum dewasa dan lebih memilih untuk nonton fim animasi karena pesan moralnya lebih bagus daripada nonton film-film drama sekarang yang bercerita tentang drakula pucat dan keluarga serigala. -__-a
I'm bad and that's good! I will never be good and that's not bad! There's no one I'd rather be... than me.
I don't need a medal to tell me I'm a good guy. Because if that little kid likes me... How bad can I be...?
(Wreck-it Ralph)
Quotes di atas adalah salah satu memorable quotes bagi gw setelah nonton film ini. Pada akhirnya kita harus mengakui diri kita sendiri, walaupun belum tentu semua orang menyukainya. Punya karakter jahat bukan berarti sepenuhnya diri kita jahat.
Dan untuk masyarakat di luar sana, gw pengen banget menyuarakan: Berhentilah memberi label pada seseorang/sesuatu karena ga selamanya apa yang kalian pikir itu benar. Masyarakat benar-benar harus mulai mengurangi kecenderungannya untuk menghakimi dan menilai orang hanya dari penampilan luarnya saja.
huaahhh...post yg bagus sekali Bombom ♡♡♡ g jadi makin pengen nonton..mata g ni emang ga pernah salah ya menilai film bagus wlpn cuma dr traillernya..:P
ReplyDelete